Pohon pace atau mengkudu adalah tanaman yang banyak tumbuh subur di Indonesia yang beriklim tropis. Jus atau sari buahnya telah lama diakui sebagai obat herbal yang memiliki beragam manfaat bagi kesehatan tubuh. Tumbuhan dengan nama latinnya Marinda Citrifolia ini banyak tumbuh di dataran rendah sampai dataran tinggi dengan ketinggian 1500 m. Tinggi pohon mulai 3 meter sampai 8 meter. Buahnya berwarna putih dan biasanya tumbuh subur di alam liar. Berikut ini beberapa foto dari pohon pace yang ada di desa ku. Yang unik tidak ada satupun yang menanam, semuanya tumbuh sendiri dari alam bahkan kadang berkembang biak dengan pesat. Kemungkinan buahnya dimakan burung lalu bijinya dibuang oleh burung tersebut. Salah satu penyebab buahnya tumbuh subur adalah karena tidak ada yang memetik. Siapa juga yang mau, rasanya pahit sekali seperti jamu. Tapi memang buah mengkudu ini seperti jamu dan banyak manfaatnya lho. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh Salah satu manfaat buah mengkudu yan...